APAKAH FILSAFAT ITU?: Dari Plato ke Deleuze & Guattari Beserta Beberapa Filsuf Sezamannya
Sejarah filsafat yang merentang selama lebih dari dua ribu tahun memperlihatkan pergeseran makna, rumusan, orientasi dan fakultas diri yang dipergunakan untuk berfilsafat. Begitu pula dengan konsepsi manusia. Dari rentang waktu tersebut, untuk kepentingan tulisan ini, secara garis besar dibedakan dua kutub filsafat yang banyak berseberangan. Kutub pertama direpresentasikan melalui pemikiran Plato tentang philosophia beserta konsepsi manusianya, sementara kutub kedua direpresentasikan melalui kompilasi pemikiran beberapa filsuf tentang filsafat dan konsepsi manusianya, antara lain Gilles Deleuze dan Pierre-Félix Guattari, Martin Heidegger, Jacques Lacan serta akan diimbuhi dengan pembahasan tentang hermeneutika. 1. Filsafat dan Konsepsi Manusia Pada Awalnya (1) Dalam filsafat Yunani, pengenalan diri menempati posisi sentral.(2) Salah satunya terlihat dalam pengajaran Socrates. Selain sebagai guru, Socrates adalah tokoh utama dalam berbagai karya Plato. Melalui ajarannya, ...